Cirebon-12/2023 Dosen Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) IAIN Syekh Nurjati Cirebon yaitu Bapak Drs. H. Moh Masnun, M.Pd, Ibu Dr. Hj. Tati Nurhayati, MA, Ibu Patimah, M.Ag melakukan Pelatihan Model In- Service Training di MI Se-Kabupaten Cirebon.
In-service Training merupakan Suatu usaha pelatihan dan pembinaan yang memberikan kesempatan kepada seseorang yang mendapat tugas jabatan tertentu dalam hal ini guru untuk dapat mengembangkan kinerjanya. Untuk mendapatkan seorang guru yang kompeten dan profesional pada jenjang pendidikan dasar diperlukan pelatihan dan pendidikan. Kinerja Guru merupakan derajat keberhasilan seseorang memenuhi tanggung jawab utamanya sebagai guru dan memikul tanggung jawab penuh sesuai dengan standar kinerja yang telah ditetapkan.
Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mengetahui dampak dampak model In-Service Training terhadap peningkatan kinerja Guru MI dalam Menunjang Kebijakan Asesmen Nasional dan yang menghambat dan mendukung proses implementasi model In-Service Training dalam meningkatkan kinerja Guru MI. Pelatihan ini dilakukan pada guru-guru dan kepala MI di Kabupaten Cirebon. Hal Ini bertujuan guna memperoleh data terkait kinerja guru MI yang telah mengikuti pelatihan dengan Model In Service Training. Lokasi pelatihan ini dilakukan di beberapa sekolah MI yang berada di Kabupaten Cirebon; MI Salafiyah Dinul Manan, MI Tarbiyatul Wildan dan MI Khiyarusshibyan.