Prodi PGMI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Ikut Sukseskan Musyawarah Kerja Nasional ke-10 PD-PGMI se-Indonesia di UIN Raden Intan Lampung

Bandar Lampung (19/07/2024) Perkumpulan Dosen Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PD-PGMI) se-Indonesia adakan Musyawarah Kerja Nasional ke-10 PD-PGMI Indonesia di UIN Raden Intan Lampung. Kegiatan yang digelar dari tanggal 18 s/d 20 Juli 2024 ini diikuti oleh lebih kurang 119 Dosen PGMI se-Indonesia dari Sabang Hingga Merauke, salah satunya adalah utusan dari PGMI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.

Dra. Chairul Amriyah, M. Pd. selaku ketua panitia menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh peserta. “Selamat datang di Bandar Lampung, Semoga Bapak Ibu nyaman dan senang datang ke Bandar Lampung” tuturnya.

Lebih lanjut, Kaprodi PGMI UIN Raden Intan Lampung ini menjelaskan bahwa dalam pertemuan kali ini ada 3 rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan, diantaranya yaitu Workshop Pemutakhiran Kurikulum PGMI berbasis OBE dan mengacu Permendikbud Nomor 53 tahun 2023, Seminar Nasional, dan PD-PGMI Indonesia Award tahun 2024.

Dalam sambutannya Dr. Andi Prastowo, M.Pd.I selaku Ketua Umum PD-PGMI Indonesia menyampaikan bahwa saat ini PD-PGMI Indonesia fokus pada Pemutakhiran kurikulum PGMI se-Indonesia. Karena kurikulum PGMI berperan dalam peningkatan akreditasi prodi PGMI.

Lebih lanjut Dosen PGMI UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ini menuturkan bahwa saat ini ada 308 Prodi PGMI se-Indonesia dan jumlah prodi PGMI yang sudah terakreditasi UNGGUL sebanding dengan jumlah Prodi PGSD yang terakreditasi UNGGUL. “Ke depan, semoga akan semakin meningkat jumlah Prodi PGMI yang terakreditasi UNGGUL” imbuhnya.

Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Wakil Rektor 1 UIN Raden Intan Lampung dan didampingi oleh Dekan FTK UIN Raden Intan Lampung beserta para wakil dekan. Dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Ketua panitia dan Ketua Umum  PD-PGMI Indonesia yang sukses menyelenggarakan kegiatan Musyawarah Kerja Nasional ke-10 PD PGMI Indonesia di UIN Raden Intan Lampung.

Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa Pemutakhiran kurikulum merupakan sebuah keniscayaan yang harus dilakukan oleh Prodi PGMI. Karena kompetensi lulusan yang dikuasai oleh lulusan Prodi PGMI harus mampu menjawab kebutuhan user dan tantangan perkembangan zaman.

Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses serta menghasilkan kurikulum Prodi PGMI yang mutakhir yang dapat menjawab tantangan kebutuhan zaman, amin.

Scroll to Top